Empat perubahan kontak Gmail

Oleh Nanang Suryana | Kamis, Februari 12, 2009 | , | 2 Komentar »

Perubahan Gmail untuk memudahkan mengatur daftar kontak. Berikut adalah ringkasannya:

1. Penggabungan kontak (dan surat-surat penting)
Banyak dari Anda mungkin telah melihat tentang Google Sync yang disebutkan menggabungkan kontak. Disana disebutkan bahwa satu kontak bisa berisi beberapa nomor telepon, misalnya telepon rumah, tempat kerja, dan pribadi. Untuk bisa melakukan hal tersebut pada kontak di Gmail pilih kontak yang ingin digabung dan kemudian klik "Merge these..." seperti yang ditunjukkan gambar di bawah ini:


Sekarang Anda dapat sinkronisasi kontak Anda ke berbagai perangkat, hal ini lebih memudahkan daripada yang sebelumnya.

2. Semua Kontak
Untuk menghindari kontak yang ganda Anda akan diberikan panduan dengan ditampilkan kotak saran yang bisa membantu masalah Anda. Anda bisa mengklik tombol "View Suggestions" pada My Contacts. Dari sana, Anda dapat memilih kontak yang sering diemail dan dimasukkan ke My Contacts.


3. Menghapus orang dari My Contacts
Akhirnya anda dapat memindahkan kontak dari grup My Contacts - berguna terutama jika Anda berencana untuk sinkronisasi daftar kontak Anda ke ponsel Anda. Jika tidak ingin mensinkronisasi ke telepon dari My Contacts (klik "Groups" dan kemudian "Remove from My Contacts"), dan mereka tidak akan disinkronisasi.

4. Pencarian semua isi detail kontak
Bukan hanya proses mencari kontak nama dan alamat email saja, tapi sekarang bisa termasuk nomor telepon, catatan bagian, dan alamat.

Semoga informasi tersebut berguna.

Sumber Resmi:
Official Gmail Blog: Four changes to Gmail contacts

Artikel Terkait:

2 Komentar

  1. Anonim // 2:11 PM  

    Wah, setiap kesini pasti dapet ilmu, makasih mas Anang, Apa kabar?

  2. Anonim // 10:36 AM  

    @to: Seno Kampanye 2009
    Kabar saya baik, terima kasih telah sering berkunjung.

Posting Komentar

Silahkan isi komentar. Saya akan berusaha berkunjung balik ke blog/website Anda yang telah berkomentar.

Jika Anda merasa postingan blog ini bermanfaat, Anda bisa berlangganan melalui email tentang update terbaru.