Salah satu yang dianggap menjadi kekurangan Apple iPad adalah perangkat ini tidak mendukung Flash. Steve Jobs selaku bos Apple rupanya punya alasan tersendiri mengapa iPad tak kompatibel dengan Flash.
Jobs menerangkan bahwa Flash potensial boros daya tahan baterai iPad. Menurut Jobs, baterai hanya akan mampu bertahan 1,5 jam dengan Flash, dari yang mulanya 10 jam.
Bahkan seperti diberitakan TechRadar, Senin (22/2/2010), Flash dianggap Jobs sebagai teknologi yang sudah usang. Ia memasukkan Flash pada kategori teknologi lama seperti CD atau perangkat disket.
Sebenarnya dari pihak pengembang Flash yakni Adobe tidak anti membuat Flash untuk iPad. Namun mereka menyatakan terdapat sejumlah kendala untuk mewujudkannya.
Kalau memang flash tidak support di iPad. Lebih baik iPad mengembangkan aplikasi sejenis yang tak kalah hebat dengan flash
mungkin juga karena ada hubungannya dengan hadirnya teknologi HTML 5
Wah...,Apalagi_ya_Teknologi_yang_bakal_Sebanding_dengan_flash..?