Mengatasi Virus Shortcut

Oleh Nanang Suryana | Sabtu, Februari 28, 2009 | , | 12 Komentar »

Virus PIF/Starter atau yang lebih dikenal dengan virus shortcut membuat kesal korbannya dengan banyak sekali shortcut yang dibuat oleh virus tersebut. Repotnya, kalau cara penanganan virus ini tak tepat maka ia malah akan kembali lagi, lagi dan lagi.

Berikut ini beberapa cara dari analis virus Vaksincom MG Lat untuk menghentikan banjir shortcut yang diakibatkan virus ini:

1. Sebelumnya matikan dulu proses system restore.

2. Matikan proses dari file Wscript yang terletak di C:\Windows\System32, dengan cara menggunakan tools seperti CProcess, HijackThis atau dapat juga menggunakan Task Manager dari Windows.


3. Setelah dimatikan proses dari Wscript tersebut, kita harus men-delete atau me-rename dari file tersebut agar tidak digunakan untuk sementara oleh virus tersebut.

Sebagai catatan, kalau kita me-rename dari file Wscript.exe tersebut dengan otomatis, maka akan dikopikan lagi di folder tersebut. Oleh sebab itu, kita harus mencari di mana file Wscript.exe yang lainnya, biasanya ada di C:\Windows\$NtServicePackUninstall$, C:\Windows\ServicePackFiles\i386.

Tidak seperti virus-virus VBS lainnya, kita bisa mengganti Open With dari file VBS menjadi Notepad, virus ini berextensi MDB yang berarti adalah file Microsoft Access. Jadi Wscript akan menjalankan file DATABASE.MDB seolah-olah dia adalah file VBS.

4. Delete file induknya yang ada di C:\Documents and Settings\\My Documents\database.mdb, agar setiap kali komputer dijalankan tidak akan me-load file tersebut. Dan jangan lupa kita buka juga MSCONFIG, disable perintah yang menjalankannya.

5. Sekarang kita akan men-delete file-file Autorun.INF. Microsoft.INF dan Thumb.db. Caranya, klik tombol START, ketik CMD, pindah ke drive yang akan dibersihkan, misalnya drive C:\, maka yang harus kita lakukan adalah:

Ketik C:\del Microsoft.inf /s, perintah ini akan men-delete semua file microsoft.inf di seluruh folder di drive C:. Sementara kalau mau pindah drive tinggal diganti nama drivenya saja contoh: D:\del Microsoft.inf /s.

Untuk file autorun.inf, ketik C:\del autorun.inf /s /ah /f, perintah akan men-delete file autorun.inf (syntax /ah /f) digunakan karena file tersebut memakai attrib RSHA, begitu juga untuk file Thumb.db lakukan juga hal yang sama.

6. Untuk men-delete file-file selain 4 file terdahulu, kita harus mencarinya dengan cara search file dengan ekstensi .lnk ukurannya 1 kb. Pada 'More advanced options' pastikan option 'Search system folders' dan 'Search hidden files and folders' keduanya telah dicentang.

Harap berhati-hati, tidak semua file shortcut / file LNK yang berukuran 1 kb adalah virus, kita dapat membedakannya dari ikon, size dan tipenya. Untuk shortcut yang diciptakan virus ikonnya selalu menggunakan icon 'folder', berukuran 1 kb dan bertipe 'shortcut'. Sedangkan folder yang benar harusnya tidak memiliki 'size' dan tipenya adalah 'File Folder'.

7. Fix registry yang sudah diubah oleh virus. Untuk mempercepat proses perbaikan registry salin script dibawah ini pada program 'notepad' kemudian simpan dengan nama 'Repair.inf'. Jalankan file tersebut dengan cara:

- Klik kanan repair.inf
- Klik Install

[Version]
Signature="$Chicago$"
Provider=Vaksincom Oyee

[DefaultInstall]
AddReg=UnhookRegKey
DelReg=del

[UnhookRegKey]
HKLM, Software\CLASSES\batfile\shell\open\command,,,"""%1"" %*"
HKLM, Software\CLASSES\comfile\shell\open\command,,,"""%1"" %*"
HKLM, Software\CLASSES\exefile\shell\open\command,,,"""%1"" %*"
HKLM, Software\CLASSES\piffile\shell\open\command,,,"""%1"" %*"
HKLM, Software\CLASSES\regfile\shell\open\command,,,"regedit.exe "%1""
HKLM, Software\CLASSES\scrfile\shell\open\command,,,"""%1"" %*"
HKLM, SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion\Winlogon, Shell,0, "Explorer.exe"
HKLM, SYSTEM\ControlSet001\Control\SafeBoot, AlternateShell,0, "cmd.exe"
HKLM, SYSTEM\ControlSet002\Control\SafeBoot, AlternateShell,0, "cmd.exe"

[del]
HKLM,SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Run, Winupdate
HKCU,SOFTWARE\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Run, explorer

Sumber: DetikInet

Alternatif lainnya Anda bisa mengikuti tip yang sudah diposting di blog ini Mengatasi Virus Tanpa Antivirus.

Semoga bermanfaat.

Artikel Terkait:

12 Komentar

  1. Anonim // 1:09 PM  

    wehh bagus nih saya pernah kena tapi ngak tau gmana dah akut jadi ane instal ulang aja

  2. Anonim // 11:03 AM  

    weh..koq gak tau ada pirus macam gini?

  3. Update Info // 4:48 PM  

    Makin lama Virus makin gileee aja yach...
    :D

  4. Unknown // 10:37 AM  

    caranya matikan system restore gimana dan selanjutnya caranya gimana? tolong djelaskan denga gambar dong biar lebih jelas

  5. Anonim // 4:05 AM  

    Anda kesulitan dengan masalah virus? Ini mungkin bisa sedikit memberikan solusi.
    Jika komputer sudah terkena virus, maka akan kesulitan untuk instalasi dan membersihkan dengan antivirus, seakan-akan percuma.
    Pertama, bersihkan dulu komputer anda dengan combofix di http://combofix.net/
    Ikuti instruksinya dengan menjawab OK terus sampai selesai.
    Selanjutnya Instal antivirus NOD32 dengan cara download di http://www.4shared.com/file/62322526/8bc976c2/Nod32_AntiVirus_With_Last_Upda.html?s=1
    dengan username dan passwordnya di http://www.nod32keys.com/
    Jangan lupa update antivirusnya.
    Kalau ingin maksimal tentunya anda mengaktifkan Automatic Update.
    Semoga bermanfaat.

  6. hero // 7:27 PM  

    clo saya biasanya menggunakan smadav udah bisa mengatasi virus macam ini.

  7. Bisnis Syariah Online // 11:20 AM  

    virus semacam ini banyak berada di warnet, jadi kalo mau gunaini USB di warnet harus lebih hati-hati lagi jangan sampai virusnya pindah ke kompie kita

  8. wandry // 9:26 AM  

    hmmm...mantep nih tutorialnya, aku juga sering nyari2 ilmu yang begini soalnya perlu buat ngatasin virus yang membandel. Terutama untuk membetulkan setting registry yang udah diacak2 ama virus. Thank ya sob infonya, aku ijin bokkmark dulu buat jaga2 klo kena virus ini :)

  9. chandra ajah // 12:57 AM  

    duh,,,syaudh pk hijackthis tp kok file wscript.exe nya g ada yaa
    tlong dbntu yaa...

  10. Dwi Opus // 5:46 PM  

    Kalau mau coba cara lain ada di blogs saya. Silahkan berkunjung

  11. Ajaran Sesat // 10:47 PM  

    Cara Hilanginx gampang kq Pke avira aja ..
    tue Virus Baru dari samarinda...
    anti virusx avira kloo smadav bzax lokal n tak trdeteksi...
    :D

  12. blank // 6:34 PM  

    waduh gan.... cara matiin system restore aja ane gak paham nih....
    mohon pencerahannya..

Posting Komentar

Silahkan isi komentar. Saya akan berusaha berkunjung balik ke blog/website Anda yang telah berkomentar.

Jika Anda merasa postingan blog ini bermanfaat, Anda bisa berlangganan melalui email tentang update terbaru.